Travel Blogger Dari Mana Duitnya

Ngomongin travel blogger kita akan akan membahas nama Trinity.



Trinity naked traveler.. pada tahun 2005 nekad untuk keluar negri ke berbagai negara yang bahkan banyak orang tidak berani bermimpi untuk pergi kesana hanya dengan naked traveler *dengan dana terbatas*.  Apa yang dilakukan Trinity ini di bilang sumber atau panutan traveler blogger Indonesia untuk melakukan hal yang sama, dan sekarang Trinity masih melakukan hal ini dan menghasilkan uang dengan itu. 

Supaya kita bisa tau darimana duit travel blogger ini, kita harus tau industrinya dulu. Besarnya industri ini bisa diliat dari berapa banyak pihak pihak yang terlibat, bisa dari pemerintah, perusahaan perusahaan swasta, transportasi, hotel, restoran, jasa jasa touristm, tempat tempat wisata lokal, tempat makan lokal, tempat jajan lokal, tempat batagor depan,, Semuanya membutuhkan turis untuk meningkatkan pemasukan mereka, dengan industri sebesar ini posisi seorang traveler blogger sebetulnya lebih penting dari yang bisa dibayangkan.



Mereka memegang arus informasi, mereka memiliki dokumentasi, mereka memberi review satu tempat yang bagus atau satu tempat yang sebaliknya dan memberikan gambaran pada kalian bagaimana kalian bisa pergi kesuatu tempat ini dan pergi ke suatu tempat yang itu atau lainya. Banyak orang yang membutuhkan mereka.
Jadi.. kita sekarang bicara soal Dari Mana duitnya ??
Yang pasti dari blog atau website mereka, namanya juga travel blogger jadi harus punya blog. Dari blog ?? Blog travel blogger darimana duitnya, orang bisa baca gratis kok blognya.
Ya.. dari Iklan, kesatu dari google adsense, dua dari ad agency, tiga dari iklan yang mereka pasang secara manual atau jual sendiri ke sponsor. Mereka datangi dan menawarkan posisi iklan dihalaman blog mereka.

Gimana ngitung harga per iklan nya ??
Jumlah pengunjung blog dibagi 10 di kali 1 $. jumlah pengunjung bisa kalian liat di google analytics. Jadi misalkan blog seorang traveler blogger punya pengunjung 1000 per hari, artinya 1000 di bagi 10 kali 1 $ dia bisa menjual diblognya seharga sekitar 100 $ per banner/bulan, itupun tergantung posisi iklan. Posisi paling kiri atas dan diatas artikel pusat bawah head banner itu bisa dihargai hingga 2x harga normal.

Untuk travel blogger yang juga tukang fotografi dan pinter untuk mengambil objek gambar atau foto dia bisa jual foto foto travel nya ke situs situs foto stock seperti itstockfhoto.com setiap foto yang di yang dimasukan disitu dan didownload orang yang membutuhkan foto itu dia mendapatkan share sekitar 15 - 45 %. Untuk travel blogger yang suka pendapatan rutin mereka sering bekerja sebagai kontributor tetap dengan majalah majalah atau tabloid yang sering membahas soal travel. Selain itu travel blogger juga bisa bikin video canel youtube mereka sendiri / *youtubertravelerbloger atau travelerbloggeryoutuber ?? (nga taulah). Traveler blogger juga punya usaha sampingan sebagai brand ambasador dimana mereka diminta untuk mengguanakan produk tertentu dalam travel mereka dan menulis tentang brand atau produk itu di blog mereka. Dan juga yang pasti seperti Trinity sendiri jadi penulis buku, dan ketika jadi penulis buku potensi lain akan terbuka, sering kali travel blogger juga diundang untuk mengisi iven, tema publick speaker juga masuk menjadi income seorang travel blogger.


Jadi darimana duit travel blogger ?? dari blognya sendiri, dari foto, dari kontributor, youtube, brand sponsor, dan menjadi penulis buku yang bisa kemungkinan mejadi publick speaker membagi tips mereka kepada khalayak ramai.

Dari situlah duit seorang travel blogger..

*sumber : Dedi Dahlan

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Travel Blogger Dari Mana Duitnya "

Post a Comment